Denda Pelanggar Bangku Cadangan Tim di Liga 1 Meningkat

Surya Sumirat | CNN Indonesia
Rabu, 07 Feb 2018 09:35 WIB
Denda bagi klub pelanggar bangku cadangan tim di kompetisi Liga 1 2018 lebih besar dibandingkan dengan saat Liga 1 2017.
Klub yang melanggar peraturan bangku cadangan tim di Liga 1 akan didenda Rp50 juta per orang. (Dok. Persija)
Jakarta, CNN Indonesia -- Operator kompetisi Liga 1, PT Liga Indonesia Baru (LIB), memperingatkan klub-klub peserta mengenai orang-orang yang pantas berada di bench atau bangku cadangan di pinggir lapangan untuk Liga 1 2018 nanti.

Hal itu dilontarkan Direktur Operasional PT LIB, Tigor Shalomboboy setelah berkaca pada turnamen pramusim Piala Presiden 2018.

Guna mencegah maraknya pelanggar bangku cadangan tim ini, PT LIB akan memeriksa secara ketat kartu tanda pengenal setiap pemain dan ofisial yang akan masuk ke stadion. Lebih dari itu, sanksi pun siap diberikan kepada klub yang melanggar.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Yang berada di bench hanya mereka dengan tugas dan tanggung jawab di tim seperti, pelatih, asisten pelatih, manajer, dan dokter tim. Tidak boleh orang-orang yang tak berkepentingan dengan laga seperti pemilik klub atau pihak lain," ujar Tigor seperti dikutip dari Antara.
Orang-orang yang tidak berkepentingan di bangku cadangan tim dianggap mengganggu pertandingan.Orang-orang yang tidak berkepentingan di bangku cadangan tim dianggap mengganggu pertandingan. (ANTARA FOTO/Raisan Al Farisi)
"Kalau di Piala Presiden memang tak ada hukuman jika ada pihak tak berkepentingan masuk ke bench. Namun, nanti di Liga 1 hal ini akan dihukum denda Rp50 juta per orang," Tigor menambahkan.

Jumlah denda Rp50 juta per orang itu meningkat dibandingkan dengan saat Liga 1 2017 lalu yang hanya Rp20 juta. Hal tersebut tertuang dalam Regulasi Liga 1 Pasal 28 tentang Team Bench dan Technical Area.
Tigor Shalomboboy menyebut pemilik klub atau pihak lain tidak boleh berada di bangku cadangan tim.Tigor Shalomboboy menyebut pemilik klub atau pihak lain tidak boleh berada di bangku cadangan tim. (CNN Indonesia/M. Arby Rahmat Putratama H)
Dalam regulasi itu disebutkan, mereka yang berwenang berada di bangku cadangan tim adalah tujuh ofisial dan tujuh plus dua pemain cadangan. Nama-nama personel itu tentunya harus terdaftar dalam formulir pertandingan dan disahkan pengawas pertandingan.

ADVERTISEMENT

Tigor yang juga anggota organizing committee Piala Presiden 2018 itu menuturkan, keberadaan orang-orang yang tidak berkaitan dengan pertandingan di bangku cadangan mengganggu jalannya laga tersebut karena mengorbankan yang seharusnya berada di tempatnya.

"Akhirnya jadi bolak-balik memanggil kit man masuk ke lapangan. Ini mengganggu dan tidak lucu," Tigor menuturkan. (sry/nva)
REKOMENDASI UNTUK ANDA
LAINNYA DI DETIKNETWORK
LIVE REPORT
TERPOPULER