Breaking News

BOLA Masalah Kenaikan Gaji, Barcelona Jual Neymar 24 Apr 2016 11:04

Article image
Neymar. (Foto: foxsports.com)
Barca memiliki masalah keuangan mengenai kenaikan gaji Neymar. Namun di sisi lain Barca harus membayar hutang dan masih mencari sponsor untuk musim depan.

BARCELONA, IndonesiaSatu.co -- Barcelona sedang menghadapi persoalan keuangan, terutama karena harus membayar gaji para pemain yang berkelas bintang seperti Leonel Messi, Luis Suarez, dan Neymar. Beredar kabar, Barcelona akan menjual pemain bintangnya, Neymar, pada musim depan karena tidak sanggup menaikkan gaji bintang asal Brasil tersebut. 

Neymar kabarnya diminati oleh  Manchester United dan Paris Saint-Germain (PSG). Menurut The Sun sebagaimana dikutip tribunnews.com, Barca memiliki masalah keuangan mengenai kenaikan gaji Neymar. Namun di sisi lain Barca harus membayar hutang dan masih mencari sponsor untuk musim depan.

Saat ini Neymar memiliki kontrak hingga 2017/2018. Setiap pekannya, Neymar digaji sekitar 77 ribu Poundsterling. Neymar memiliki klausul penjualan sekitar 154 juta Poundsterling kontraknya. Kabarnya Manchester United bersedia membayar sebesar nilai tersebut.

Bahkan Setan Merah rela menaikan gaji Neymar hingga 300 ribu Poundsterling per pekan.

Namun faktor Manchester United terancam gagal masuk Liga Champions, dapat membuat Neymar enggan hengkang ke klub tersebut. Kans PSG lebih besar mengingat klub tersebut telah memastikan langkah ke Liga Champions musim depan.

 

--- Simon Leya

Komentar